20230111_185931
WhatsApp Image 2024-06-17 at 06.52.50
Shadow

Cetak Karakter Siswa, Yayasan Intan Mutia Kembali Gelar Olimpiade Di Kota Lamongan

120x600
banner 468x60

Lamongan, Delikjatim.com – Kegiatan olimpiade pendidikan dibawah yayasan Mutia, Kembali dilaksanakan di kota Lamongan Jawa Timur pada tanggal 9 maret 2024.

Kegiatan Jenius Science Olympiad (JSO) Rayon Lamongan dilaksanakan di SMPN 4 Kabupaten Lamongan diikuti total 674 peserta.

Peserta berasal dari kabupaten Lamongan ,Tuban dan Gresik. Baik dari jenjang SD/ MI sampai SMP/MTS untuk mata pelajaran Matematika ,sains dan bahasa inggris serta IPS.

Kegiatan tersebut di hadiri dan di buka oleh kepala dinas pendidikan kabupaten Lamongan Ir. Munif Syarif M.M, beliau menyampaikan JSO merupakan gelaran agenda meyambut hari pendidikan nasional yang dilakukan Diknas Lamongan.

Munif juga menyampaikan terima kasih kepada yayasan Intan Mutia yang ikut memajukan Dunia pendidikan kabupaten Lamongan.

Ketua yayasan pendidikan intan Mutia Mochammad Ali Yasin SE. juga menyampaikan bahwa “jujur itu juara” adalah slogan dari Intan Mutia dalam membentuk mental dan memajukan Akademik anak sehingga mereka akan memiliki adab dan ilmu sebagai bekal tahun mendatang.

Senada dengan kepala dinas pendidikan, Hari DPD selaku kepala sekolah SMPN 4 Lamongan juga ikut Bangga even JSO bisa diadakan di SMPN 4 Lamongan, dimana lokasi ini merupakan lokasi sangat strategis ,aksesnya sangat mudah dan fasilitas sangat lengkap. sangat cocok untuk sekolah lanjutan tingkat bagi siswa SD/MI yang telah lulus.

Diakhir wawancara, Yasin selaku Ketua Yayasan Intan Mutia menambahkan,” JSO 2024 Dilaksanakan di 64 kota yang tersebar di 16 provinsi,paling ujung timur dikota Mimika Papua, Makassar, Kalimantan dan Palembang”. Pungkasnya.

banner 336x280
Penulis: GuntariEditor: Redaksi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Artikel terproteksi !!