SURABAYA, Delikjatim.com – Menyambut bulan suci Ramadhan, Ormas Garuda BNPM menunjukkan kepedulian sosialnya dengan memberikan santunan kepada 100 anak yatim/piatu. Kegiatan ini bertujuan agar anak-anak yang kehilangan orang tua tetap bisa merasakan kebahagiaan dan semangat menjalankan ibadah puasa dengan penuh keceriaan.
Dalam pantauan awak media, seluruh anggota Ormas Garuda BNPM tampak kompak dan bertekad untuk terus memberikan pelayanan serta pembinaan terbaik bagi masyarakat. Dengan berlandaskan nilai-nilai Pancasila, mereka berkomitmen untuk menjaga ketertiban dan kesejahteraan sosial.
Ketua Umum Garuda BNPM, H.M. Rosuli, mengajak seluruh masyarakat untuk menyambut bulan suci Ramadhan dengan hati yang bersih dan penuh kepedulian.
“Di momentum Sya’ban ini, mari kita refleksi diri menuju pribadi yang lebih baik, pemurah, rendah hati, dan sabar,” ujarnya.
Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa Ormas Garuda BNPM siap berperan sebagai juru damai dalam masyarakat serta mendukung terciptanya suasana kondusif guna mengantisipasi potensi konflik antarkepentingan.
“Kami akan terus menyalurkan aspirasi masyarakat, memberdayakan mereka, dan memenuhi pelayanan sosial. Semangat kesetiakawanan sosial harus terus dikembangkan demi mewujudkan tujuan negara,” pungkas Rosuli.
Selaku Pembina 1, H. Alimaya berharap Garuda BNPM semakin solid dan besar ke depannya. Ia menekankan pentingnya peran organisasi dalam menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah Surabaya dan sekitarnya.
“Kami siap membantu masyarakat dan selalu hadir ketika dibutuhkan demi keselamatan generasi muda. Bangsa ini harus terus maju dengan budaya luhur dan kesejahteraan yang merata,” ungkapnya.
Sementara itu, H. Dimas CMM selaku Pembina 2, menyatakan kesiapannya untuk mendukung berbagai kegiatan sosial Garuda BNPM ke depan. Ia juga mengajak generasi muda untuk mengedepankan etika, khususnya dalam menerapkan nilai-nilai budaya Madura.
“Etika Madura adalah tata krama dan akhlak yang sejalan dengan ajaran Islam. Nabi Muhammad diutus ke dunia untuk menyempurnakan akhlak, maka kita harus menjunjung tinggi nilai-nilai tersebut,” tutupnya.
Dengan semangat kebersamaan dan kepedulian sosial, Ormas Garuda BNPM terus berkontribusi dalam menciptakan masyarakat yang harmonis dan sejahtera.